news

Homecoming Talkshow & Stunting Charity Puteri Indonesia 2023: Mendorong Kesadaran dan Aksi untuk Mengatasi Stunting

30 Jun 2023

Juni 2023 – Yayasan Edu Farmers International (Edufarmers), bersama dengan Yayasan Puteri Indonesia dan Rumah Sakit Hasan Sadikin Bandung, sukses menyelenggarakan acara Homecoming Talkshow & Stunting Charity Puteri Indonesia 2023 pada tanggal 17 Juni 2023. Acara ini merupakan langkah nyata dalam memerangi stunting dan meningkatkan pemahaman serta kesadaran masyarakat tentang isu ini di Indonesia, khususnya di Jawa Barat.

Acara ini diselenggarakan dengan kolaborasi antara Edufarmers, Yayasan Puteri Indonesia, RSUP Dr. Hasan Sadikin (RSHS) Bandung, dan melibatkan narasumber yang berkompeten.  Turut dihadiri juga oleh Ketua Umum Yayasan Puteri Indonesia, Prof. DR. Wardiman Djojonegoro serta Prof. Dr. Dida Akhmad Gurnida, dr. Sp.A(k)., M.Kes selaku Ketua Satgas Stunting RS Hasan Sadikin Bandung. Dalam talkshow ini, Farhana Nariswari, S.Ked - Puteri Indonesia 2023 yang juga menjadi narasumber memberikan kontribusi yang signifikan dalam menyampaikan pesan tentang pentingnya mengatasi stunting dan mendukung pembangunan kesehatan yang berkelanjutan. Dokter ahli nutrisi anak dari RSHS juga memberikan penjelasan yang detail mengenai langkah-langkah konkret yang dapat diambil untuk mencegah stunting, sementara Amri Ilmma, COO EduFarmers International, memaparkan tentang inisiatif One Day One Egg yang bertujuan meningkatkan asupan gizi anak melalui peningkatan konsumsi telur.

“Kegiatan ini salah satu bukti kepedulian Yayasan Puteri Indonesia dan PT Mustika Ratu Tbk untuk meningkatkan kesadaran gizi, kesehatan dan pendidikan di kalangan masyarakat terhadap permasalahan penyakit stunting di Indonesia,” ujar Farhana.”

Selain talkshow, Yayasan Edu Farmers International dan Mustika Ratu juga membagikan charity goodie bag kepada peserta talkshow dengan tujuan untuk mendukung percepatan penurunan angka stunting di Indonesia serta memberikan kesadaran bagi orangtua tentang pentingnya pencegahan stunting bagi anak balita.

"Kami sangat bangga dapat terlibat di acara Homecoming Talkshow & Stunting Charity Puteri Indonesia 2023. Melalui acara ini, kami berharap dapat memberikan edukasi yang lebih luas tentang stunting dan mengajak semua pihak untuk ikut serta dalam mengatasi masalah ini," ujar COO Edufarmers,  Amri  Ilmma.

Acara Homecoming Talkshow & Stunting Charity Puteri Indonesia 2023 yang dihadiri kurang lebih 50 peserta ini memberikan kesempatan bagi peserta dan narasumber untuk berinteraksi, berbagi pengetahuan, dan mengambil langkah konkret untuk mendorong perubahan positif dalam masyarakat terkait pencegahan stunting. Melalui sinergi antara sektor publik, swasta, dan masyarakat sipil, diharapkan masalah stunting dapat diatasi secara komprehensif demi terwujudnya Indonesia bebas stunting.


Back To List