2023

Tips Memilih Varietas Padi


Sebagai petani padi yang berpengalaman selama 30 tahun lebih, Pak Hariyono saat ini telah berhasil mengolah lahan seluas 7.000 m2 dengan menanam varietas padi yang tepat dan unggul. Usaha pertanian yang diturunkan dari Sang Ayah mendorong Pak Hariyono mengembangkan potensi padi secara maksimal. Ketika memilih varietas padi, petani asal Ngawi ini kerap mencoba setiap varietas untuk mengukur tingkat keberhasilan dan kecocokan padi yang ditanam di lahannya. Tentu dalam menentukan varietas padi yang tepat ada yang berhasil maupun sebaliknya. Pak Arum selaku Koordinator IN2SIP Balitkabi Ngawi menjelaskan beberapa hal yang perlu diperhatikan ketika memilih varietas padi agar petani tidak mengalami gagal panen. Lebih lanjut, Pak Hariyono dan Pak Arum akan menceritakan langkah-langkah yang tepat dalam menentukan varietas padi agar hasil panen maksimal. Apa saja aspek yang harus diperhatikan ketika memilih varietas padi? Bagaimana cara menentukan varietas padi yang tepat? Simak kisah selengkapnya dan temukan ladang inspirasi melalui video di atas!


Back to List